Beberapa minggu terakhir ini banyak yang menanyakan kepada kami bagaimana cara memulai bisnis kaos distro ? apa saja yang harus di lakukan ? berapa modal yang harus dikeluarkan ? wow…semua pertanyaan tersebut merupakan pertanyaan yang sama persis dengan yang ada pada pikiran saya pertama kali saat ingin memulai bisnis kaos distro muslim.
Perbedaannya antara anda dengan saya adalah saat itu saya tidak tahu harus mencari dan bertanya kepada siapa. Semua pertanyaan tersebut terus berputar-putar di kepala saya dan saya terus mencari tahu dan saya menghabiskan banyak waktu untuk mencari jawabannya.
Akan tetapi anda tidak perlu seperti saya tempo dulu, dalam posting ini saya akan memberikan panduan bagaimana memulai bisnis kaos distro agar sukses. Panduan berikut mungkin tidak hanya bisa dilakukan untuk bisnis kaos distro akan tetapi bisa juga diaplikasikan untuk bisnis lain. Hanya saja karena ini berdasarkan pengalaman saya pribadi maka mungkin ada beberapa hal yang kurang cocok dengan anda, sehingga saran kami anda dapat melakukan inovasi sendiri sesuai dengan kebutuhan anda.
1. Mencari ide produk
Sebelum memulai bisnis anda harus memikirkan produk apa yang ingin anda jual. Saat ini banyak produk-produk yang bertebaran di pasaran, anda harus mencari ide produk yang cocok dan menjual. produk yang ingin anda jual tidak harus baru akan tetapi harus unik. Sebagai contoh saya mencari-cari produk apa yang menjual dan digemari oleh anak muda sehingga saya menemukan ide bahwa bisnis kaos distro saat ini banyak digemari. Akan tetapi sudah banyak yang menjual kaos distro, saya harus membuat kaos distro yang unik, sehingga Alhamdulillah saya memutuskan bisnis kaos distro muslim untuk anak muda agar bisa dakwah sambil gaya.
2. Survey pasar
Hal yang kedua yang anda harus lakukan adalah melakukan survey pasar. Langkah ini sangat penting dan mendasar. Mengapa ? survey pasar akan menentukan apakah produk yang ingin anda jual ini banyak peminatnya atau tidak. Jika anda ingin memulai bisnis kaos distro anda harus melihat apakah disekitar anda, kota anda banyak anak muda yang memakai kaos distro. Tidak ada salahnya anda berjalan-jalan di mall di kota anda untuk mencari tahu apakah ada yang menjual kaos distro. selain itu lakukan wawancara kecil-kecilan dengan anak muda (bisa saudara atau yang lainnya) tentang ide bisnis anda. Rangkum semua pendapat sehingga anda bisa mendapat data yang cukup untuk menentukan apakah bisnis ini cukup menjanjikan atau tidak.
Untuk menambah data jangan lupa lakukan riset via internet dengan mencari info di google tentang ide bisnis anda. Lihat apakah sudah banyak yang membuka bisnis yang sama dengan anda. Jika banyak berarti bisnis tesebut cukup menjanjikan.
3. Membuat business plan (perencanaan)
Setelah anda sudah yakin dengan ide produk yang ingin anda lakukan maka tahapan selanjutnya adalah membuat business plan. Mungkin istilah business plan masih terkesan asing, akan tetapi tahapan ini merupakan salah satu tahapan yang sangat penting. Mengapa ? karena dalam business plan ini akan memuat tujuan, latar belakang, target pasar, modal bisnis, target penjualan dan hal-hal lainnya yang akan membantu anda dalam memulai bisnis anda. Business plan ini juga bisa digunakan sebagai proposal peminjaman modal kepada investor anda. (Bagaimana menyusun business plan insyaAllah akan kami bahas selanjutnya).
4. Action sekarang juga
Semua langkah-langkah sebelumnya tidak akan bermanfaat jika anda tidak melakukannya. Jangan pernah menunda-nunda…jika anda sudah yakin lakukan sekarang juga karena jika anda menunda-nunda maka akan membuat motivasi anda semakin turun dan bisa jadi ada orang lain yang sudah mulai lebih dahulu daripada anda.
Selamat berjuang !
Related Post
Tidak ada komentar:
Posting Komentar