Langkah Menjahit kaos Langkah Menjahit kaos
Melayani Jasa Konveksi , Supplier Bahan Polos (kaos,poloshirt,hoodie,jacket,dll..) dan Jasa Sablon (no kuantiti order!) 

Minggu, 02 Januari 2011

Langkah Menjahit kaos


Berikut ini merupakan Langkah-langkah dalam menjahit kaos..
  1. Desain, ini yang paling penting, anda harus mempersiapkan desain untuk kaos yang akan anda buat, baik nantinya kaos akan dibikin sendiri maupun diorderkan ke vendor kaos.
  2. Setelah desain dalam format yang memungkinkan untuk dibuat film sablon selesai anda buat, setelah itu anda bisa menentukan bahan yang mau dipakai apa? katun combeed 20s, 30s, cardet, TC, dll.
  3. Selanjutnya anda bisa mulai belanja, beli kain sesuai dengan jumlah kaos yang akan dibuat. Perkiraan yang biasa dipakai 1 kg bisa jadi 3,5 kaos dengan pola standart.
  4. Setelah kain ada, anda bisa beralih dulu untuk mempersiapkan keperluan sablon, bikin film sablon, afdruk screen, dll.
  5. Screen siap semua kemudian anda kembali lagi ke bahan kaos yang anda beli, potong kain sesuai dengan ukuran yang diinginkan.
  6. Tempel kain pada triplek landasan untuk sablon.
  7. Dan proses sablon bisa dimulai.
  8. Selesai sablon tunggu beberapa waktu agar hasi sablonan kering dalam, bukan hanya kering sentuh saja.
  9. Lepas kain dari triplek dan dipress dengan mesin press atau dengan seterika jika belum ada mesin press.
  10. Selesai press, pasangkan kaos perukuran dan segera masukan ke tempat jasa jahit kaos.
  11. Tunggu sampai jahitan selesai, anda bisa mengambilnya dan mulai memasang hangtag dan kelengkapan lainnya untuk selanjutnya kaos siap anda jual atau diserahkan ke pemesan
Related Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar